Rabu, 03 September 2008

PIDATO REKTOR PADA WISUDA PERIODE I 2008/2009

PIDATO REKTOR IKIP MATARAM

PADA WISUDA SARJANA (S-1) IKIP MATARAM

PERIODE ITAHUN AKADEMIK 2007/2008

Oleh . H. L. Said Ruhpina, SH, M.S


 

Yang terhormat

Bapak Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat

Bapak Walikota Mataram

Bapak Koordinator Kopertis Wilayah VIII

Pimpinan PTN dan PTS di Wilayah Mataram dan sekitarnya

Civitas Akademika IKIP Mataram

Para Wisudawan/Wisudawati yang berbahagia

Para Undangan serta seluruh hadirin yang mulia, serta keluarga yang berbahagia


 

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Alhamdulillah, Alhamdulillahirabbil'alamin, Hamdassyakirin, hamdanyuwafi niamahu mayukafi mazidah, Ya Rabbana lakalhamdu kama yambagi lijalalika'azimi sulthonik.

Allahuma shalli wasallim'alaa sayyidina Muhammad, wa'alla alil sayyidina Muhammad, Amma ba'du


 

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, hidayah dan inayah-Nya serta memberikan kesehatan dan kesempatan kepada kita semua sehingga dapat menghadiri upacara Wisuda Sarjana IKIP Mataram periode III Tahun Akademik 2007/2008 yang penuh kebahagiaan pada pagi ini.


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia


 

Syukur Alhamdulillah dan berbahagia adalah ucapan yang paling layak bagi anda, para wisudawan, yang pada saat ini dengan suka cita dan kebahagiaan yang tak terhingga hadir dalam acara puncak perjuangan akademik saudara dalam meraih cita-cita. Kami ucapkan selamat atas sukses yang telah saudara capai. Semoga keberhasilan Saudara bermanfaat bagi Saudara, keluarga, dan bangsa Indonesia pada umumnya. Kepada para Wali Wisudawan dan Wisudawati, kami sampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas kepercayaan yang telah diberikan kepada IKIP Mataram sebagai tempat pendidikan putra-putri Bapak dan Ibu sampai mereka berhasil menyelesaikan jenjang pendidikan tinggi. Kami merasa bersyukur telah dapat ikut membantu pendidikan mereka. Kami bergembira bahwa putra-putri Bapak dan Ibu adalah orang-orang yang tekun dan ulet sehingga mereka dapat menyelesaikan studi dengan baik.


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia


 

Hari Jumat tanggal 15 Agustus 2008 yang baru lalu adalah hari yang sangat menggembirakan bagi dunia Pendidikan Indonesia, hal ini dikarenakan pada hari tersebut Presiden RI, Bapak Dr. Susilo Bambang Yudoyono, mengumumkan alokasi dana sebesar 20% dari total RAPBN 2009 untuk Pendidikan dan menaikkan gaji guru dengan gaji minimal sebesar 2 juta rupiah. Tekad pemerintah ini sangatlah kita syukuri, mengingat dunia pendidikan kita yang belum terlepas dari berbagai masalah, yang diantaranya adalah masalah nasib guru dan gedung sekolah yang rusak, yang semua ini berimplikasi pada rendahnya mutu pendidikan kita.


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia


 

Masalah lain yang tidak kalah penting dalam dunia pendidikan kita adalah tingginya biaya pendidikan pada akhir-akhir ini.
Akibatnya, masyarakat di bawah garis kemiskinan tidak mampu membiayai pendidikan anaknya walau untuk pendidikan dasar sekalipun.
Suatu pendidikan dipandang bermutu diukur dari kedudukannya untuk ikut mencerdaskan kehidupan bangsa dan memajukan kebudayaan nasional. Pendidikan dikatakan berhasil bila mampu membentuk generasi muda yang cerdas, berkarakter, bermoral dan berkepribadian sesuai dengan tujuan pendidikan yang tercantum dalam UUD 45. Untuk itu, perlu dirancang suatu sistem pendidikan yang mampu menciptakan suasana dan proses pembelajaran yang menyenangkan, merangsang dan menantang peserta didik untuk mengembangkan diri secara optimal sesuai dengan bakat dan kemampuannya. Memberikan kesempatan kepada setiap peserta didik berkembang secara optimal. Mutu pendidikan akan lebih berhasil jika ditunjang oleh fasilitas-fasilitas yang memadai dan peralatan yang lengkap untuk memudahkan dalam proses belajar mengajar. Disinilah yang paling layak dikatakan biaya sangat berpengaruh terhadap mutu pendidikan.


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia


 

Paradigma biaya berpengaruh terhadap mutu pendidikan tidaklah selalu benar, IKIP Mataram telah membuktikan hal ini. Dengan biaya pendidikan yang hampir setengah kali biaya pendidikan di Universitas Negeri di Mataram bahkan lebih rendah dibanding dengan biaya pendidikan di Sekolah Menengah Negeri sekalipun, IKIP Mataram tetap mampu menyelenggarakan pendidikan yang bermutu. Hal ini ditunjukkan dengan tercapainya indikator kualitas dari suatu perguruan tinggi, yaitu otonomi, akuntabilitas, evaluasi, dan akreditasi.


 

Otonomi sebuah perguruan tinggi adalah kemandirian dalam menyelenggarakan fungsinya. Akuntabilitas bagi 'stakeholders´ merupakan tuntutan, karena pengaruhnya terhadap kualitas sumberdaya manusia sangat diperlukan. Evaluasi adalah seperangkat upaya untuk menghimpun dan mengolah data yang akurat sehingga dapat dipergunakan sebagai landasan tindakan manajerial. Akreditasi, adalah sebuah perangkat pengakuan dari pihak berwenang yang menjadi hak masyarakat akan informasi obyektivitas dan kinerja penyelenggaraan suatu program studi perguruan tinggi.


 

Evaluasi yang dilakukan tiap semester adalah dalam bentuk laporan Evaluasi Program Studi Berbasis Evaluasi Diri (EPSBED) dan Pemantauan dan Evaluasi Penyelenggaraan Pendidikan Guru (PEPPG) yang dilakukan oleh Direktorat Ketenagaan Ditjen Dikti Depdiknas. Alhamdulillah, laporan EPSBED IKIP Mataram tiap semesternya dinyatakan valid, bahkan laporan PEPPG pada bulan Juli 2008, untuk Jurusan Pendidikan Kimia dan Pendidikan Bahasa Inggris berada pada kuadran ketiga, yang berarti berkatagori Baik.


 

Saat ini, seluruh Jurusan yang ada di IKIP Mataram sudah ter-akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN-PT), kecuali Jurusan Pendidikan Fisika dan Pendidikan Luar Sekolah, hal ini karena kedua jurusan ini masih baru dan belum menghasilkan lulusan.


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia


 

Kemajuan suatu perguruan tinggi ditentukan oleh berbagai faktor, dua diantara faktor-faktor tersebut adalah kinerja manajemen perguruan tinggi dan kinerja lulusan yang dihasilkan. Walau dengan dukungan dana yang terbatas, kami sebagai pimpinan IKIP Mataram berupaya dengan terus menerus untuk meningkatkan mutu IKIP Mataram dengan jalan melakukan efisiensi manajemen di semua sektor tanpa menaikkan SPP, diantaranya adalah penggabungan matakuliah Program Pengenalan Lapangan (PPL) dan Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjadi PPL-KKN terpadu. Maksud dari terpadu disini adalah kedua mata kuliah ini dilaksanakan secara bersamaan di satu sekolah, dengan demikian dapat menghemat biaya dan waktu, disamping itu program ini dapat mempercepat waktu studi mahasiswa. Dengan Program PPL-KKN terpadu ini juga diharapkan mahasiswa mengenal dunia kerjanya secara nyata dan dapat melatih dirinya untuk menjadi guru profesional seperti yang di amanatkan oleh Undang-undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.


 

Faktor lainnya yang turut mengharumkan nama IKIP Mataram adalah kinerja para lulusannya. Percayalah sampai kapanpun citra almamater saudara, yaitu IKIP Mataram, akan tetap menyertai dimanapun saudara berada dan dan apapun yang saudara kerjakan. Oleh karena itu, kami berpesan agar jagalah nama baik saudara dan almamater ini, dengan selalu menjaga sikap, selalu berbuat baik, dan terus menjadi insan pembelajar dan pencerah kehidupan.


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia


 

Menghadapi berbagai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang begitu cepat akhir-akhir ini, saya ingin menyampaikan beberapa hal kepada para Wisudawan-Wisudawati sebagai berikut:

Pertama, secara intelektual, kembangkanlah ilmu pengetahuan Saudara setinggi mungkin. Walaupun secara formal saudara telah menyelesaikan pendidikan S-1 bukan berarti selesailah tugas belajar. Jangan berhenti belajar dalam menuntut ilmu dan belajarlah pada lingkungan sosial, budaya, ekonomi bahkan teknologi yang mengitari Saudara, kepada siapa saja dan di manapun Saudara berada. Hal inilah yang disebut pendidikan seumur hidup, yaitu suatu progam yang diprakarsai oleh Badan PBB UNESCO. Program ini didasari oleh kenyataan bahwa pendidikan formal atau sekolah kurang mampu memenuhi tuntutan kehidupan. Dengan kata lain never old to learn,
Tidak ada istilah "tua" untuk belajar, dan bahkan jauh sebelum PBB mencanangkan program ini, Rasulullah Muhammad SAW menegaskan "Tuntutlah ilmu dari buaian sampai ke liang lahat".


 

Kedua,
secara moral-keagamaan, sivitas IKIP Mataram mengharap para Wisudawan-Wisudawati benar-benar menjadi sarjana Pendidikan yang berahklaq karimah, berbudi luhur, berpikiran maju dan berpandangan luas, taat beribadah, dan memiliki daya saing tinggi.


 

Ketiga, sebagai calon pendidik, Rasulullah Muhammad SAW berhasil sebagai Pendidik Ummat dikarenakan: kepribadian (personality) yang berkualitas tinggi, mempunyai kepedulian tinggi terhadap masalah sosial-religius dan mampu mempertahankan dan mengembangkan kualitas iman, amal saleh, dan memperjuangkan kebenaran atas prinsip ta`awun (kerja sama) dan sabar. Oleh karena itu sebagai pewaris misi Rasulullah, seorang pendidik haruslah bertakwa kepada Allah, ikhlas berkorban, berilmu pengetahuan luas, santun, lemah lembut, sabar, pemaaf, memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi dan berlaku adil


 

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Akhirnya atas nama Pimpinan IKIP Mataram dan atas nama dosen-dosen yang telah membina saudara selama ini, kami berdoa semoga saudara-saudara menjadi pendidik yang profesional, seperti yang diamanatkan oleh undang-undang sidiknas.

Semoga seluruh aktivitas dan amal bakti kita di ridloi oleh Allah SWT. Amin.


 

Wassalamualaikum Wr. Wb.


 

Mataram, 28 Agustus 2008

Rektor,


 


 

H. L. Said Ruhpina, SH., MS.


 

Minggu, 31 Agustus 2008

PIDATO REKTOR WISUDA 1 2008-2009

PIDATO REKTOR IKIP MATARAM
PADA WISUDA SARJANA (S-1) IKIP MATARAM
PERIODE ITAHUN AKADEMIK 2007/2008
Oleh . H. L. Said Ruhpina, SH, M.S

Yang terhormat
Bapak Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat
Bapak Walikota Mataram
Bapak Koordinator Kopertis Wilayah VIII
Pimpinan PTN dan PTS di Wilayah Mataram dan sekitarnya
Civitas Akademika IKIP Mataram
Para Wisudawan/Wisudawati yang berbahagia
Para Undangan serta seluruh hadirin yang mulia, serta keluarga yang berbahagia

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Alhamdulillah, Alhamdulillahirabbil’alamin, Hamdassyakirin, hamdanyuwafi niamahu mayukafi mazidah, Ya Rabbana lakalhamdu kama yambagi lijalalika’azimi sulthonik.
Allahuma shalli wasallim’alaa sayyidina Muhammad, wa’alla alil sayyidina Muhammad, Amma ba’du

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, hidayah dan inayah-Nya serta memberikan kesehatan dan kesempatan kepada kita semua sehingga dapat menghadiri upacara Wisuda Sarjana IKIP Mataram periode III Tahun Akademik 2007/2008 yang penuh kebahagiaan pada pagi ini.

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Syukur Alhamdulillah dan berbahagia adalah ucapan yang paling layak bagi anda, para wisudawan, yang pada saat ini dengan suka cita dan kebahagiaan yang tak terhingga hadir dalam acara puncak perjuangan akademik saudara dalam meraih cita-cita. Kami ucapkan selamat atas sukses yang telah saudara capai. Semoga keberhasilan Saudara bermanfaat bagi Saudara, keluarga, dan bangsa Indonesia pada umumnya. Kepada para Wali Wisudawan dan Wisudawati, kami sampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas kepercayaan yang telah diberikan kepada IKIP Mataram sebagai tempat pendidikan putra-putri Bapak dan Ibu sampai mereka berhasil menyelesaikan jenjang pendidikan tinggi. Kami merasa bersyukur telah dapat ikut membantu pendidikan mereka. Kami bergembira bahwa putra-putri Bapak dan Ibu adalah orang-orang yang tekun dan ulet sehingga mereka dapat menyelesaikan studi dengan baik.

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Hari Jumat tanggal 15 Agustus 2008 yang baru lalu adalah hari yang sangat menggembirakan bagi dunia Pendidikan Indonesia, hal ini dikarenakan pada hari tersebut Presiden RI, Bapak Dr. Susilo Bambang Yudoyono, mengumumkan alokasi dana sebesar 20% dari total RAPBN 2009 untuk Pendidikan dan menaikkan gaji guru dengan gaji minimal sebesar 2 juta rupiah. Tekad pemerintah ini sangatlah kita syukuri, mengingat dunia pendidikan kita yang belum terlepas dari berbagai masalah, yang diantaranya adalah masalah nasib guru dan gedung sekolah yang rusak, yang semua ini berimplikasi pada rendahnya mutu pendidikan kita.

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Masalah lain yang tidak kalah penting dalam dunia pendidikan kita adalah tingginya biaya pendidikan pada akhir-akhir ini. Akibatnya, masyarakat di bawah garis kemiskinan tidak mampu membiayai pendidikan anaknya walau untuk pendidikan dasar sekalipun. Suatu pendidikan dipandang bermutu diukur dari kedudukannya untuk ikut mencerdaskan kehidupan bangsa dan memajukan kebudayaan nasional. Pendidikan dikatakan berhasil bila mampu membentuk generasi muda yang cerdas, berkarakter, bermoral dan berkepribadian sesuai dengan tujuan pendidikan yang tercantum dalam UUD 45. Untuk itu, perlu dirancang suatu sistem pendidikan yang mampu menciptakan suasana dan proses pembelajaran yang menyenangkan, merangsang dan menantang peserta didik untuk mengembangkan diri secara optimal sesuai dengan bakat dan kemampuannya. Memberikan kesempatan kepada setiap peserta didik berkembang secara optimal. Mutu pendidikan akan lebih berhasil jika ditunjang oleh fasilitas-fasilitas yang memadai dan peralatan yang lengkap untuk memudahkan dalam proses belajar mengajar. Disinilah yang paling layak dikatakan biaya sangat berpengaruh terhadap mutu pendidikan.

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Paradigma biaya berpengaruh terhadap mutu pendidikan tidaklah selalu benar, IKIP Mataram telah membuktikan hal ini. Dengan biaya pendidikan yang hampir setengah kali biaya pendidikan di Universitas Negeri di Mataram bahkan lebih rendah dibanding dengan biaya pendidikan di Sekolah Menengah Negeri sekalipun, IKIP Mataram tetap mampu menyelenggarakan pendidikan yang bermutu. Hal ini ditunjukkan dengan tercapainya indikator kualitas dari suatu perguruan tinggi, yaitu otonomi, akuntabilitas, evaluasi, dan akreditasi.

Otonomi sebuah perguruan tinggi adalah kemandirian dalam menyelenggarakan fungsinya. Akuntabilitas bagi ’stakeholders´ merupakan tuntutan, karena pengaruhnya terhadap kualitas sumberdaya manusia sangat diperlukan. Evaluasi adalah seperangkat upaya untuk menghimpun dan mengolah data yang akurat sehingga dapat dipergunakan sebagai landasan tindakan manajerial. Akreditasi, adalah sebuah perangkat pengakuan dari pihak berwenang yang menjadi hak masyarakat akan informasi obyektivitas dan kinerja penyelenggaraan suatu program studi perguruan tinggi.

Evaluasi yang dilakukan tiap semester adalah dalam bentuk laporan Evaluasi Program Studi Berbasis Evaluasi Diri (EPSBED) dan Pemantauan dan Evaluasi Penyelenggaraan Pendidikan Guru (PEPPG) yang dilakukan oleh Direktorat Ketenagaan Ditjen Dikti Depdiknas. Alhamdulillah, laporan EPSBED IKIP Mataram tiap semesternya dinyatakan valid, bahkan laporan PEPPG pada bulan Juli 2008, untuk Jurusan Pendidikan Kimia dan Pendidikan Bahasa Inggris berada pada kuadran ketiga, yang berarti berkatagori Baik.

Saat ini, seluruh Jurusan yang ada di IKIP Mataram sudah ter-akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN-PT), kecuali Jurusan Pendidikan Fisika dan Pendidikan Luar Sekolah, hal ini karena kedua jurusan ini masih baru dan belum menghasilkan lulusan.

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Kemajuan suatu perguruan tinggi ditentukan oleh berbagai faktor, dua diantara faktor-faktor tersebut adalah kinerja manajemen perguruan tinggi dan kinerja lulusan yang dihasilkan. Walau dengan dukungan dana yang terbatas, kami sebagai pimpinan IKIP Mataram berupaya dengan terus menerus untuk meningkatkan mutu IKIP Mataram dengan jalan melakukan efisiensi manajemen di semua sektor tanpa menaikkan SPP, diantaranya adalah penggabungan matakuliah Program Pengenalan Lapangan (PPL) dan Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjadi PPL-KKN terpadu. Maksud dari terpadu disini adalah kedua mata kuliah ini dilaksanakan secara bersamaan di satu sekolah, dengan demikian dapat menghemat biaya dan waktu, disamping itu program ini dapat mempercepat waktu studi mahasiswa. Dengan Program PPL-KKN terpadu ini juga diharapkan mahasiswa mengenal dunia kerjanya secara nyata dan dapat melatih dirinya untuk menjadi guru profesional seperti yang di amanatkan oleh Undang-undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.

Faktor lainnya yang turut mengharumkan nama IKIP Mataram adalah kinerja para lulusannya. Percayalah sampai kapanpun citra almamater saudara, yaitu IKIP Mataram, akan tetap menyertai dimanapun saudara berada dan dan apapun yang saudara kerjakan. Oleh karena itu, kami berpesan agar jagalah nama baik saudara dan almamater ini, dengan selalu menjaga sikap, selalu berbuat baik, dan terus menjadi insan pembelajar dan pencerah kehidupan.

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia

Menghadapi berbagai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang begitu cepat akhir-akhir ini, saya ingin menyampaikan beberapa hal kepada para Wisudawan-Wisudawati sebagai berikut:
Pertama, secara intelektual, kembangkanlah ilmu pengetahuan Saudara setinggi mungkin. Walaupun secara formal saudara telah menyelesaikan pendidikan S-1 bukan berarti selesailah tugas belajar. Jangan berhenti belajar dalam menuntut ilmu dan belajarlah pada lingkungan sosial, budaya, ekonomi bahkan teknologi yang mengitari Saudara, kepada siapa saja dan di manapun Saudara berada. Hal inilah yang disebut pendidikan seumur hidup, yaitu suatu progam yang diprakarsai oleh Badan PBB UNESCO. Program ini didasari oleh kenyataan bahwa pendidikan formal atau sekolah kurang mampu memenuhi tuntutan kehidupan. Dengan kata lain never old to learn, Tidak ada istilah “tua” untuk belajar, dan bahkan jauh sebelum PBB mencanangkan program ini, Rasulullah Muhammad SAW menegaskan “Tuntutlah ilmu dari buaian sampai ke liang lahat”.

Kedua, secara moral-keagamaan, sivitas IKIP Mataram mengharap para Wisudawan-Wisudawati benar-benar menjadi sarjana Pendidikan yang berahklaq karimah, berbudi luhur, berpikiran maju dan berpandangan luas, taat beribadah, dan memiliki daya saing tinggi.

Ketiga, sebagai calon pendidik, Rasulullah Muhammad SAW berhasil sebagai Pendidik Ummat dikarenakan: kepribadian (personality) yang berkualitas tinggi, mempunyai kepedulian tinggi terhadap masalah sosial-religius dan mampu mempertahankan dan mengembangkan kualitas iman, amal saleh, dan memperjuangkan kebenaran atas prinsip ta`awun (kerja sama) dan sabar. Oleh karena itu sebagai pewaris misi Rasulullah, seorang pendidik haruslah bertakwa kepada Allah, ikhlas berkorban, berilmu pengetahuan luas, santun, lemah lembut, sabar, pemaaf, memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi dan berlaku adil

Hadirin, Wisudawan dan Wisudawati yang berbahagia
Akhirnya atas nama Pimpinan IKIP Mataram dan atas nama dosen-dosen yang telah membina saudara selama ini, kami berdoa semoga saudara-saudara menjadi pendidik yang profesional, seperti yang diamanatkan oleh undang-undang sidiknas.
Semoga seluruh aktivitas dan amal bakti kita di ridloi oleh Allah SWT. Amin.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Mataram, 28 Agustus 2008
Rektor,


H. L. Said Ruhpina, SH., MS.

Rabu, 09 April 2008

PENGUMUMAN WISUDA PERUIODE II

Kepada semua mahasiswa IKIP Mataram yang telah menyelesaikan ujian skripsi, administrasi dan yudisium sudah dapat melakukan pendaftaran untuk mengikuti wisuda periode II di sekertariat pendaftaran yang bertempat di ruang BAAK - IKIP Mataram.

Wisuda direncanakan pada Tanggal 26 April 2008.

Syarat-syarat pendaftaran bisa ditanyakan langsung ke Panitia.

Selasa, 18 Maret 2008

PEDOMAN AKADEMIK IKIP MATARAM

PANDUAN AKADEMIK IKIP MATARAM

SISTEM KREDIT SEMESTER
adalah salah suatu sistem penyelenggaraan pendidikan yang menghargai beba studi mahasiswa, beban kerja pengajar dan beban penyelenggaraan program lembaga pendidikan yang dinyatakan satuan kredit semester (sks). Tujuannya: (a) Memberikan kesempatan kepada mahasiswa yang cakap dan giat belajar untuk menyelesaikan studi dalam waktu yang sesingkat–singkatnya. (memperpendek masa studi); (b) Memberikan kesempatan kepada mahasiswa mengambil matakuliah yang sesuai dengan minat, bakat dan kemampuannya.
sks adalah takaran penghargaan terhadap pengalaman belajar yang peroleh melalui satu jam kegiatan terjadual yang diiringi oleh 2 sampai 4 jam per minggu tugas lain yang terstruktur dan mandiri selama satu semester atau gabungan pengalaman belajar lain yang setara.
Semester adalah satuan waktu kegiatan yang terdiri dari 16 minggu sampai 19 minggu kuliah
Sks ditentukan atas dasar beban kegiatan yang meliputi 3 macam acara perminggu : 50 menit acara tatap muka terjadwal dengan tenaga pengajar dalam bentuk kulia; 60 menit acara kegiatan akademik terstruktur tidak terjadwal, tetapi direncanakan oleh tenaga pengajar, misalnya dalam bentuk pemberian tugas, penyelesaian soal/pekerjaan rumah, resensi buku/pustaka; 60 menit acara kegiatan akademik mandiri yang dilakukan oleh mahasiswa untuk mendalami, mempersiapkan atau tujuan lain suatu tugas akademik, misalnya membaca buku referensi dan sejenisnya.
Tahun Akademik penyelenggaraan pendidikan di mulai pada bulan September dan berakhir pada bulan Agustus. Setiap tahun akademik meliputi semester gasal dan semester genap.
Kuliah Semester Pendek (KSP) dilaksanakan pada rentang waktu antar semester (sebelum kuliah semester gasal/genap dimulai).
Pendaftaran Mahasiswa: Mahasiswa baru adalah melalui SPMB. Mahasiswa lama melalui Daftar Ulang
PENASEHAT AKADEMIK: memberikan pengarahan, bimbingan dan bantuan kepada mahasiswa dalam: Penghitungan jumlah sks dan IP yang dicapai; Bimbingan untuk menentukan jenis mata kuliah yang akan diambil; Pengisian KRS dan Kartu Perkembangan Akademik (KPA)/Lembaran Kemajuan Belajar; Membantu memecahkan masalah akademik; seperti bimbingan belajar efektif.
PROGRAM PENDIDIKAN
S1 mempunyai beban studi kumulatif 144 – 160 sks yang dijadwalkan untuk 8 semester dan dapat ditempuh dalam waktu kurang dari 8 semester dan selama-lamanya 14 semester.
Pendidikan dilaksanakan melalui aktivitas yang terdiri atas kegiatan kuliah, praktikum, diskusi, seminar, penelitian, KKN, PPL, dan lainnya.
Skripsi: Setiap mahasiswa IKIP Mataram diwajibkan menyusun Skripsi 4 sks. Mahasiswa diperkenankan mengajukan rencana judul skripsi setelah menempuh 80% dari keseluruhan beban sks minimum yang diwajibka dan mata kuliah persyarat minimal C
KKN dan PPL: adalah kegiatan intrakulikuler mempunyai bobot 4 – 6 sks. Untuk mengikuti program ini mahasiswa harus telah memperoleh sekurang-kurangnya 120 sks atau telah memperoleh 108 sks dan sedang memprogram 12 sks pada semester yang sedang berjalan dengan IPK minimum 2,0.
Pengelompokan mata kuliah sesuai dengan Kepmen No. 232/U/2000:
1. Kelompok matakuliah pengembangan kepribadian (MPK) untuk pengembangan manusia Indonesia yang beriman dan bertaqwa pada Tuhan YME dan berbudi pekerti luhur, kepribadian mantap dan mandiri serta mempunyai tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan.
2. Kelompok matakuliah keilmuan dan keterampilan (MKK) adalah kelompok bahan kajian dan pelajaran yang ditunjukan terutama untuk memberikan landasan penguasaan ilmu dan keterampilan tertentu.
3. Kelompok matakuliah keahlian berkarya (MKB) adalah kelompok bahan kajian dan pelajaran yang bertujuan menghasilkan tenaga ahli dengan kekaryaan berdasarkan dasar ilmu dan keterampilan.
4. Kelompok mata kuliah prilaku berkarya (MPB) adalah kelompok bahan kajian dan penalaran yang bertujuan membentuk sikap dan prillaku yang diperlukan seseorang dalam berkarya menurut tingkat keahlian berdasarkan ilmu dan keterampilan.
5. Kelompok matakuliah berkehidupan bermasyarakat (MBB) adalah kelompok bahan kajian dan pelajaran yang perlukan seseorang untuk dapat memahami kaedah berkehidupan bermasyarakat sesuai dengan pilihan keahlian dalam berkarya.
Perencanaan perkuliahan, pengisian kartu rencana studi (KRS) harus dilaksanakan dalam batas waktu, sebagai mana tercantum dalam kalender akademik yang sedang berjalan dan harus mendapat persetujuan dosen penasehat akademik (dosen PA). Sebaran matakuliah dalam KRS harus tercermin dalam KHS.
Jumlah beban studi yang dapat diprogramkan dalam setiap semester, setelah semester pertama ditentukan atas dasar Indek Prestasi (IP) dan banyak sks yang peroleh dalam semester sebelumnya.

EVALUASI HASIL BELAJAR: (1) Pada setiap akhir semester; (2) Pada akhir 4 semester pertama atau dua tahun pratama; (3) Pada akhir program studi. Mahasiswa dinyatakan selesai studinya apabila: IP yang dicapai minimal 2,00; Nilai D maksimal 15 sks; Tidak ada nilai E.
Syarat mengikuti ujian: terdaftar sebagai mahasiswa; mengikuti kuliah sekurang-kurangnya 75%; Telah memenuhi kewajiban-kewajiban lain.
Jenis Ujian : (1) Kuis, penugasan, dan lain-lain (UI); (2) Ujian tengah semester (U2); Ujian akhir semester (U3). Nilai ujian diekuivalenkan sebagai berikut: A = 4, B = 3, C = 2, D = 1, E = 0
Predikat Kelulusan: Cumlaude (dengan pujian), apabila memperoleh IPK minimal 3,51; Sangat memuaskan apabila memperoleh IPK antara 2,76-3,50; Memuaskan, memproleh IPK antara 2,00-2,75.
Yudisium dan Wisuda: (1) Mahasiswa yang berhak diwisuda adalah mereka yang telah dinyatakan lulus dengan surat keputusan yudicium dari fakultas dan telah memenuhi semua pesyaratan yang ditetapkan; (2) Wisuda dilaksanakan 2 kali dalam setahun. (periode semester gasal dan genap).
CUTI AKADEMIK DAN PERPINDAHAN: Cuti diberikan kepada mahasiswa paling lama 4 semester.
Mahasiswa pindahan; terdaftar sekurang-kurangnya 2 semester, dan dalam program studi yang sebidang.
Ijazah dan Transkrip: Daftar kelulusan/Daftar Hasil Studi dan Yudisium ditanda tangani oleh Dekan..
Pengesahan ijazah dan transkrip diatur sebagai berikut : (1) Ijazah ditandatangani oleh Dekan dan Rektor; (2) Transkrip Nilai ditandatangani oleh Dekan; (3) Salinan fotocopy ijazah dan transkrip nilai ditandatangani (disahkan) oleh Dekan Fakultas
Nomor Induk Mahasiswa (NIM): Contoh; 05.1.31.001 (Ahmad)
terdiri dari 9 angka dengan ketentuan sebagai berikut: (1) Angka pertama dan kedua menunjukkan tahun angkatan mahasiswa yang bersangkutan; (2) Angka ketiga menunjukkan nomor urut fakultas; (3) Angka keempat dan kelima menunjukkan nomor urut jurusan yang bersangkutan; (4) Angka keenam, ketujuh dan kedelapan menunjukkan nomor urut mahasiwa yang bersangkutan.
NIM dikeluarkan oleh BAAK IKIP Mataram.

Selasa, 15 Januari 2008

SELAMAT DATANG DI IKIP MATARAM

PROFIL

INSTITUT KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN MATARAM
IKIP MATARAM

IKIP MATARAM sebagai perguruan tinggi swasta tertua di Nusa Tenggara Barat akan menjadi Perguruan Tinggi Kependidikan yang unggul dan terdepan dalam mengimplementasikan prinsip dan makna Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan fokus utama untuk menghasilkan lulusan yang berpredikat ”Sarjana Pendidikan”, bermoral Pancasila, berwawasan dan berkamampuan IPTEK, memiliki semangat pengabdian dan mandiri dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang mendukung pembangunan Nasional.
Untuk mencapai Visi di atas, dirumuskan Misi sebagai berikut:
* Meningkatkan mutu pendidikan dan pengajaran yang dilandasi nilai-nilai moral Pancasila dan kearifan lokal
* Mengembangkan ilmu kependidikan dan teknologi pembelajaran yang mendukung pembangunan Nasional, memajukan masyarakat serta budaya bangsa
* Membina kehidupan akademik yang berkepribadian, dinamis, kreatif, dan berdaya tahan serta lestari (sustainable)
* Mengembangkan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk inovasi pembelajaran dalam rangka menemukan teknologi pendidikan dan pengajaran yang berwawasan keilmuan dan berdasarkan prinsip-prinsip kependidikan berbasis moral keagamaan
* Membangun kemitraan dengan pemerintah, swasta dan lembaga-lembaga internasional dalam rangka peningkatan kualitas produk tri dharma.

Secara umum, lembaga pendidikan tinggi ini bertujuan untuk membantu Pemerintah dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Secara Institusi, IKIP Mataram melaksanakan Misi Yayasan Pembina IKIP Mataram yang sejalan dengan program Pemerintah dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Tujuan Institusi ini tertuang dalam Statuta Institut yaitu menciptakan ”Sarjana Pendidikan” yang memiliki wawasan ilmiah dan teknologi kependidikan secara berimbang. Sedangkan tujuan pengembangan diarahkan kepada pengembangan sumber daya manusia, pengembangan manajemen, pengembangan fisik, dan pengembangan anggaran pendudkung kegiatan akademik secara umum.


Strategi dan Prioritas
Strategi dan prioritas yang dipilih untuk mencapai Visi dan Misi didasarkan pada kesimbangan antara ilmu pengetahuan, teknologi dengan iman serta takwa tersebut antara lain melalui :
a. Penciptaan kepemimpinan yang sehat dan demokratis (good governance);
b. Penyiapan sumberdaya manusia kependidikan – baik dosen, pegawai maupun lulusan - yang memahami dan memiliki kemampuan untuk menerapkan aktifitas pembelajaran sebagai upaya pencapaian Visi dan Misi.
c. Penciptaan suasana akademik yang kondusif (good academic atmosphere).
d. Penyegaran dan penyehatan organisasi dan manajemen internal.
e. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas penyelenggaraan Perguruan Tinggi.

Program Studi yang ada di IKIP Mataram
IKIP Mataram menyelengarakan empat fakultas dengan sepuluh program studi yaitu
(1) Fakultas Ilmu Pendidikan ( Strata 1 ):
Dekan : DR. H. A. HERI WITONO, M.Pd
Telp. : 0370 - 638991
1. Program studi Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
2. Program studi Bimbingan Konseling
3. Program studi Manajemen Pendidikan
4. Program studi Pendidikan Luar Sekolah

(2) Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam ( Strata 1 ):
Dekan : DRS. SUMARJAN, M.Si
Telp. : 0370 – 646543, 636629
1. Program studi Pendidikan Biologi
2. Program studi Pendidikan Matematika
3. Program studi Pendidikan Kimia
4. Program studi Pendidikan Fisika

(3) Fakultas Pendidikan Olah Raga ( Strata 1 ) :
Dekan : Drs. H. Soenarto
Telp. : 0370 – 639678
* Program studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

(4) Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni ( Strata 1 ) :
Dekan : Drs. I KETUT WARTA, MS
Telp. : 0370 – 6605272
* Program studi Pendidikan Bahasa Inggris.


Sejak Berdirinya sampai Sekarang telah dipimpin oleh 6 Rektor yaitu
1. Drs. Lalu Ahmad Muhidin Tahun 1967 s.d Tahun 1978
2. Prof. Drs. A. Abdul Karim Sahidu Tahun 1978 s.d Tahun 1982
3. Drs. H. Indun Tahun 1982 s.d Tahun 2000
4. DR. IR. Yusuf Ahyar Sutaryono Tahun 2000 s.d Tahun 2004
5. Drs. Fathurrahim, M.Si Tahun 2004 s.d Tahun 2006
6. H. Lalu Said Ruhpina, SH. Ms Tahun 2006 sampai sekarang